Rabu, 14 November 2012

Keutamaan Bulan Muharram

Assalamu'alaykum
Tak terasa tahun hijriyah sudah bertambah satu digit. Di bulan Muharram ini, mari mulailah intropeksi diri agar tahun ini lebih baik dari tahun-tahun kemarin.

Di bulan Muharram yang merupakan salah satu dari 4 bulan yang di istimewakan Allah karena banyaknya keutamaan di dalamnya ini, dosa kita akan lebih dahsyat daripada dosa-dosa kita di bulan lain. Begitu pula dengan amalan baik kita.
Amalan baik di bulan Muharram antara lain adalah dengan berpuasa di hari ke sembilan dan kesepuluh (ada beberapa pendapat mengenai puasa di bulan ini, ada yang mengatakan di hari kesepuluh saja, di hari kesembilan dan kesepuluh, dan ada juga yang mengatakan di hari kesepuluh dan kesebelas, tapi menurut kesepakatan ulama hadist yang mengatakan puasa di hari kesembilan dan kesepuluh lah yang lebih mendekati tepat)

Rasulullah bersabda : Puasa yang paling utama setelah puasa Ramadhan adalah puasa di bulan Allah al-Muharram (HR. Muslim) dan di dalam hadits yang lain beliau juga bersabda, Puasa Asyura menghapus kesalahan setahun yang telah lalu. (HR. Muslim).

Amalan yang dianjurkan di bulan Muharram, diantaranya adalah dengan tidak berbuat dzalim di bulan ini, yang kecil maupun yang besar. Bagaimanapun, tidak ada dosa yang dicepatkan siksanya melainkan dari pelaku dosa baik itu di dunia maupun di akhirat daripada melewati batas (kedzaliman) dan memutus silaturahmi

Wassalamu'alaykum

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan tinggalkan komentar, komentar yang memuat hal-hal yang memicu perdebatan tidak akan dimoderasi