Minggu, 28 Oktober 2012

Indonesia Butuh Pemuda Dakwah

Assalamu'alaykum

Memperingati Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada hari ini (28/10) saya ingin sedikit berbagi tentang kebutuhan Indonesia akan pemuda dakwah.

Bagi sebagian pemuda, dakwah merupakan hal yang sangat berat. Mereka menganggap dakwah itu tugas para kyai, habaib, ulama, dan para bapak-bapak berbaju taqwa dan berjenggot panjang. Saya tekankan, hal tersebut SALAH BESAR. Karena kita sebagai kaum muda juga harus turut berperan dalam berdakwah. Untuk permulaan, tak perlu lah kita menggunakan pakaian panjang serba putih dan kopiah. Kita bisa memulai dakwah di lingkungan sekitar, sekolah, tempat nongkrong (dengan asumsi tempat nongkrong yang positif). Kita bisa menyampaikan beberapa hadist atau ayat suci Al-Qur'an kepada tetangga kita, teman kita, dan orang-orang disekitar kita disaat kita sedang ngobrol bersama mereka. Rasulullah juga pernah mengajarkan kepada kita, bahwa kita harus menyampaikan risalah agama Islam walaupun hanya satu ayat. Kita bisa menyelipkan dakwah kita diantara perbincangan dengan teman maupun orang-orang sekitar.

Jika kita lihat, banyak para pemuda yang mulai melenceng dari agama Islam. Mereka memakai narkoba, minum, dan lebih-lebih berzina. Naudzubillahi min dzalik. Jika pemuda Indonesia seperti ini, bagaimana masa depan Indonesia. Ada pepatah mengatakan, The Young today is the leader tomorow. Pepatah tersebut sangat benar, dan jika pemuda di jaman sekarang aja sudah tidak karuan. Mau jadi apa Indonesia di masa mendatang.

Untuk itu, kita harus melakukan aksi untuk Indonesia. Untuk merubah generasi muda yang negatif menjadi generasi muda yang Qur'ani, berpegang teguh kepada Al-Qur'an dan As-Sunah. Generasi muda pendakwah, Generasi muda yang cinta tanah air, generasi muda yang hormat kepada orang tua. Agar di masa mendatang masa depan bangsa Indonesia tidak bubrah.

Ayo ! mulai sekarang kita harus mengajak generasi muda untuk aktiv dalam kegiatan positif. Daripada mereka hanya tawuran, maksiat, dan lain sebagainya. Untuk menumbuhkan rasa CINTA TANAH AIR, TASAMUH (toleransi), dan TAAT KEPADA PERATURAN. Saya yakin, jika kita berani bertindak, Insyaa Allah masa depan Indonesia tidak akan terjerumus ke dalam lubang kemiskinan, tapi jika sedari sekarang  kita hanya berfoya-foya, saya yakin, masa depan Indonesia akan lebih buruk daripada masa-masa sekarang.
#PemudaDakwah

Wassalamu'alaykum..

1 komentar:

Dakwah is for everyone,. setiap daripada kita ialah Pendakwah(!) Salam Dakwah Islam daripada pemuda di Malaysia <3 :).. dan sbgai salah satu usaha mympaikan ajaran Islam., saya ada buat website di http://syinfayakof.wordpress.com/about/ bertemakan konsep gambar2 animasi.. jemputlah LIKE / SHARE / KOMEN pada site tersebut.. Terima Kasih banyak- banyak ya:)

Posting Komentar

Silakan tinggalkan komentar, komentar yang memuat hal-hal yang memicu perdebatan tidak akan dimoderasi